• MILAD MTSN 5 MADIUN
  • Meroket Bersama MTsN 5 Madiun Menuju Generasi Robbani

Pemilu OSIM Periode 2020-2021

 

(MTsN 5 Madiun) - Organisasi Siswa Intra Madrasah atau biasa disebut OSIM merupakan salah satu wadah kegiatan peserta didik berupa lembaga eksekutif dalam sebuah lembaga pendidikan madrasah. Pemilihan Ketua OSIM selalu semarak, selayaknya pemilihan DPR, Kepala Daerah atau Pemilihan Presiden. Sesbuah pesta demokrasi yang ditunggu-tunggu di madrasah.

Walaupun pandemi tengah melanda, hal ini tuidak menjadi kendala untuk melaksanakan pesta demokrasi di madrasah. Pemilihan Ketua OSIM yang biasa dilaksanakan secara langsung kini di ubah menjadi menjadi pemilihan OSIM berbasis IT.

Pemilihan OSIM Online dimulai pukul 07.30 WIB melalui live streaming facebook Mtsn caruban; diawali dengan sosialisasi Pemilihan OSIM. “Kampanye dari masing-masing kandidat sudah dilakukan jauh-jauh hari melalui whatsapp dan video”, ungkap Ibu Diana Ratna Dewi, M.Pd, Waka Kesiswaan MTsN 5 Madiun.

Calon ketua OSIM MTsN 5 Madiun tahun 2020/2021 ada 6 siswa, yaitu:

(01) Fredo Rhamadhani Fatika Pangesti

(02) Firgis Al Fatih Habibie

(03) Andi Putra Ramadhan

(04) Imelda Rosalina

(05) Yapi Abet Abiyu

(06) Nagista Rhamadhani Aureva

Langkah-langkah yang ditempuh peserta didik untuk menggunakan hak pilih tidak rumit. Para siswa akan diberikan link googleform. Setelah itu, mereka bisa memilih kandidat dengan mengakses http://forms.gle..

“Bapak berharap, semua siswa menggunakan hak pilihnya. Jangan sampai tidak memilih,” ungkap Suminto, M.Pd.I, Kepala MTsN 5 Madiun dalam sambutannya.

Dalam Pemilihan OSIM Online kali ini, tingkat partisipasi peserta didik cukup tinggi. Walaupun dimasa pandemi, pelaksanaan kali ini sudah cukup baik dengan tetap mengutamakan pencegahan COVID-19.

Semoga momentum Pemilihan OSIM Online ini bisa dijadikan ajang pembelajaran politik dan berdemokrasi secara sehat bagi siswa MTsN 5 Madiun, dan juga sebagai penegasan bahwa politik sebenarnya bukan hal yang tabu untuk dibahas dan dipraktikkan. Semoga kandidat yang terpilih adalah orang yang amanah dan berintegritas yang nantinya dapat memberikan terobosan-terobosan cemerlang untuk kebaikan madrasah. (ulfara)